Tips Jualan Pulsa Untuk Pemula!

Pulsa merupakan kebutuhan yang dari dulu sudah banyak dibutuhkan oleh banyak orang, oleh karena itu tidak sedikit juga yang berjualan pulsa. Dan ini juga bisa menjadi peluang bagi seseorang untuk mendapatkan cuan sampingan.

Apalagi fleksibilitas usaha ini berupa kemudahan berjualan di manapun dan kapanpun, menjadikan penjual akan lebih mudah dalam berjualan. Dan di artikel ini kita kita akan belajar bersama tips berjualan pulsa untuk pemula dengan mudah, jadi pastikan kalian baca sampai selesai ya Sob!

Tips Jualan Pulsa

Nah, ada beberapa tips yang bisa kalian coba ketika kalian mau jualan pulsa, dikutip dari finance.detik.com ada beberapa tips berupa:

1. Pahami Produk Jualan Pulsa

Jadi hal pertama yang harus kita lakukan adalah kita harus memahami terlebih dahulu secara mendasar produk apa yang akan kita jual kita  seperti kelebihan serta kelemahan dari produk yang akan kita jual, serta kompetitor yang juga berjualan pulsa. Sehingga kita akan mempunyai strategi bagaimana cara kita berjualan agar tidak kalah saing dengan kompetitor yang lain.

Oh ya pastikan kalian juga menyediakan berbagai macam operator ya Sob mulai dari Tri, Telkomsel, Indosat, Smartfren, XL, Axis dan lain-lain. Sediakan juga nominal pulsa yang akan kalian jual mulai dari yang terkecil mu seperti 5 ribu, 10 ribu, 15 ribu atau sampai yang besar seperti 100 ribu, 150 ribu, 200 ribu, dll.

Nah di sini konsep dari keuntungan berjualan pulsa adalah semakin banyak kalian bertransaksi maka semakin besar pula keuntungan yang akan didapatkan, ilustrasinya :

  • Keuntungan rata - rata per transaksi = 2 - 3 ribu
  • Penjualan rata - rata per hari = 20 transaksi
  • Total penghasilan rata rata = 50 ribu/hari
  • Total penghasilan rata - rata per bulan = 50.000 x 20 = Rp 1.000.000


2. Pilihlah Media atau Platform yang Tepat

Setelah kalian memahami produknya, kalian bisa memilih platform yang tepat untuk berjualan pulsa dan kabar baiknya sekarang sudah banyak aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk berjualan pulsa, dengan modal berupa smartphone dan internet kalian bisa berjualan pulsa di manapun dan kapanpun.

Sehingga lebih fleksibel untuk berjualan pulsa, apalagi sekarang ini sudah serba online, jadi kalian bisa memanfaatkan aplikasi yang sudah ada untuk berjualan pulsa.


3. Promosikan Usaha Kalian

Selain dari menyiapkan platform dan produk untuk berjualan pulsa, kalian juga harus mempromosikan usaha kalian, mulai dari mulut ke mulut atau kalian juga bisa mempromosikan usaha kalian lewat medsos, seperti Whatsapp, Facebook, Instagram dan lain lain.

Dengan kalian mempromosikan usaha kalian, maka usaha kalian akan semakin mudah dikenal oleh banyak orang, dan nantinya bisa menjadi peluang bagi kalian untuk memiliki pelanggan yang lebih banyak


4. Layani Pembeli dengan Baik dan Ramah

Agar usaha kita tidak kalah saing dengan kompetitor yang lain, maka kita juga harus memberikan pelayanan yang baik pula. Pastikan kalian memberikan pelayanan yang cepat, baik, ramah, dan mudah. Karena dengan pelayanan yang baik akan menjadikan pelanggan setia untuk membeli pulsa di tempat usaha kita.


5. Kelola Keuangan dengan Baik

Berjualan pulsa memang bukanlan usaha yang besar, namun denga pengelolaan uang yang baik kalian akan bisa mendapatkan cuan yang maksimal. Pastikan kalian mencatat setiap uang yang masuk dan keluar, sehingga pembukuan kalian rapi.

Dan kabar baiknya KasirPro bisa membantu kalian dalam melakukan pembukuan dengan mudah dan baik, KasirPro bisa membantu kalian dalam berjualan dengan mudah. Dengan adanya pembukuan yang baik, maka kalian akan memiliki strategi yang baik dan matang untuk bisa mengembangkan usaha kalian.


6. Konsisten dalam Berjualan

Setiap bisnis akan mengalami pasang surut dalam berjualan, oleh karena itu kalian harus berjualan secara konsisten. Agar nantinya bisnis kalian bisa terus berkembang. Hal ini mungkin tidak mudah untuk dilakukan di awal, namun sebagai pengusaha atau pebisnis harus terus berusha sebaik mungkin untuk bisa konsisten dalam berbisnis.


7. Lakukan Evaluasi

Evaluasilah penjualan yang sudah kalian lakukan, apa yang kurang, apa yang haru diperbaiki, apa yang harus ditambah, apa yang membuat produk tidak dapat diterima dengan baik oleh target market, dan lain lain.

Lakukan perbaikan dan terus berinovasi agar nantinya bisnis kalian semakain maju dan berkembang. Karena dari kesalahan atau kekurangan yang ada kita bisa belajar untuk memperbaikinya.


Kesimpulan

Dan itu tadi adalah Tips Jualan Pulsa Untuk Pemula!,  gimana nih sob? langsung dipraktekin ya! Oh ya, yang penting ketika kalian berbisnis adalah kalian mampu mengelola bisnis kalian dengan baik dan benar.

Dan salah satu caranya adalah kalian bisa mencoba platform atau aplikasi yang bisa membantu kalian untuk mengatur bisnis kalian. Salah satunya KasirPro.

Jadi KasirPro adalah aplikasi layanan kasir digital yang bakalan bantu kalian sama yang namanya, perkasiranpencatatan atau pembukuan, dan laporan penjualan.

So, sampai di sini dulu artikel kali ini, terimakasih buat kalian yang udah baca sampai selesai, jangan lupa untuk lihat dan baca artikel artikel kami lainnya. Share juga postingan atau artikel ini supaya makin bermanfaat untuk orang lain.

Bersama KasirPro Ayo Jadi Lebih Pro!

Komentar